Get Paid To Promote, Get Paid To Popup, Get Paid Display Banner

Wednesday, February 10, 2010

Mentor Bisnis Internet, Perlukah Anda?

Ketika anda memutuskan untuk menjadi seorang internet marketer, anda harus yakin kalau anda pasti bisa menghasilkan uang dari internet. Setiap orang pemahamannya berbeda-beda dalam mendalami ilmu ini, ada pula yang ingin mempelajari bagaimana cara cari uang di internet dengan otodidak dan ada juga yang ingin belajar dengan mentor bisnis internet. Mentor adalah orang yang lebih dulu sukses dalam bidangnya serta mengajarkan kepada anda cara-cara bagaimana cara bisnis di internet.

Tidak bisa dipungkiri untuk bisa membangun bisnis internet yang kokoh dan bertahan lama, sudah semestinya kita dan mau tak mau "harus berguru" terlebih dahulu kepada seorang mentor/orang yang telah sukses. Dalam hal ini tentunya kita ingin menemukan mentor bisnis internet yang tepat yang bisa membimbing kita step by step perlahan-lahan sukses di dunia bisnis ini.

Namun apakah sebenarnya kita memerlukan seorang mentor kalau ternyata kita bisa dan mampu mempelajari sendiri tentang seluk-beluk bisnis internet. Memang terkadang apabila kita belajar sendiri tentunya banyak sekali kita temukan rintangan dan hambatan, antara lain informasi yang harus kita temukan dan kumpulkan terlebih dahulu agar bisa memulai belajar secara otodidak.

Kemudian setelah kita mengumpulkan semua informasi, terkadang kita juga sering tidak bisa fokus untuk mem-filter bagian mana yang harus kita pelajari terlebih dahulu.

Berbeda jika kita ingin belajar dari seorang mentor yang sudah berpengalaman, karena mereka sudah tahu dan faham serta mengerti semua seluk beluk dan permasalahan seputar bisnis di internet. Dengan belajar langsung dari seorang mentor yang berpengalaman tentunya akan menyingkat waktu, sehingga dengan demikian kita akan bisa langsung praktek.

Namun tentunya jika anda ingin belajar dari seorang mentor tidak akan gratis, karena mereka pasti akan menarik bayaran dari anda. Menurut saya itu wajar sebab anda akan diajarkan tentang bagaimana mencari uang di internet, jika anda berhasil bisa jadi penghasilan anda akan melebihi penghasilan mentor anda.

Namun kesimpulan akhir, saya hanya bisa serahkan keputusannya kepada anda, apakah anda ingin belajar sendiri/otodidak atau memang anda membutuhkan seorang mentor bisnis internet yang menurut anda memang cocok untuk mengajarkan kepada anda tentang cara-cara berbisnis di internet agar anda faham tentang bagaimana menghasilkan uang dari internet.

Namun semua itu berpulang kepada setiap personal yang ingin mendapatkan keuntungan dari berselancar di dunia maya. Kalau menurut anda bagaimana sebaiknya?, apakah anda perlu seorang mentor bisnis internet?, atau ingin belajar otodidak?...

Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Blog Archive